You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Kecamatan Cengkareng Telah Lakukan Persiapan Antisipasi Genangan dan Banjir
....
photo Rudi Hermawan - Beritajakarta.id

Ini Sejumlah Persiapan Antisipasi Banjir di Kecamatan Cengkareng

Jajaran Kecamatan Cengkareng, Jakarta Barat terus melakukan persiapan antisipasi terjadinya genangan dan banjir di wilayahnya.

Hal ini dilakukan sebagai antisipasi genangan dan banjir di wilayah kami

Camat Cengkareng Ahmad Faqih mengatakan, bersama  PPSU di enam kelurahan, Sudin SDA, Sudin Lingkungan Hidup, dan Bina Marga Jakarta Barat pihaknya rutin melakukan pembersihan, pengerukan, perbaikan dan normalisasi saluran air.

“Hal ini dilakukan sebagai antisipasi genangan dan banjir di wilayah kami,” ungkapnya, Rabu (28/10).

Musrenbang Kecamatan Cengkareng Bahas 732 Usulan

Selain itu, pihaknya juga sedang membangun embung di Rawa Buaya dan Cengkareng Barat. Tidak hanya itu, saat ini seluruh kelurahan telah membuat posko bencana termasuk di kantor Kecamatan Cengkareng.

Posko-posko ini juga telah dilengkapi sarana dan prasarana seperti perahu karet, peralatan dapur, senter, jaket pelampung, tenda, kendaraan rescue, selimut, tikar dan sebagainya.

"Mesin pompa di rumah pompa juga dalam kondisi baik dan siap dioperasikan," tuturnya.

Ia menambahkan, pihaknya juga telah menyediakan lokasi pengungsian serta petunjuk menuju lokasi pengungsian juga sudah dipasang untuk memudahkan menuju lokasi.

"Lokasi pengungsian sudah kami sediakan seperti di sekolah, RPTRA, masjid termasuk masjid di kantor kecamatan, namun disini khusus untuk lansia dan anak anak," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Puskesmas Mampang Prapatan Wakili Jaksel di Lomba Konvensi Mutu Tingkat Provinsi

    access_time05-11-2024 remove_red_eye2278 personTiyo Surya Sakti
  2. Rintik Hujan Diprediksi Basahi Jaksel dan Jaktim di Malam Hari

    access_time30-10-2024 remove_red_eye1267 personTiyo Surya Sakti
  3. Pemprov DKI Adakan Rakor Pilkada Ramah Anak

    access_time29-10-2024 remove_red_eye1225 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. DPRD-Kanwil Kemenag DKI Bahas Sekolah Madrasah Gratis

    access_time29-10-2024 remove_red_eye1079 personDessy Suciati
  5. Pimpinan Dewan-Pj Gubernur DKI Teken MoU KUA-PPAS APBD 2025

    access_time01-11-2024 remove_red_eye1004 personDessy Suciati